FREEDOM EXTREME
FREEDOM EXTREME (CHAPTER VI - NOVEMBER 2011) Sebuah media musick lokal yang berbasis di Samarinda ini telah menjunjukan eksistensinya dengan terus merilis zine ini hingga di edisi yang ke vi (enam) sebuah perjuangan yang tidak bisa di katakan mudah di era zaman serba digital dan online ini mereka masih bertahan dengan format cetak a.k.a fisik. Salut! buat kawan di FREEDOM EXTREME.
...dibagian INTRO ada sebuah kalimat berisikan propaganda optimis yang mampu mebuat saya berdecak kagum. 'FREEDOM EXTREME MUSICK MEDIA akan terus hadir guna mengubur budaya malas membaca'. sudah jelas seperti apa semangat yang dimiliki orang-orang yang berada dibelakang media ini!
dari segi layout mereka sudah semakin dewasa terbukti hasil cetak kali ini sudah demikian bersahabat dengan mata, saya tidak perlu lagi mecermati satu persatu huruf yang ada karena semua sudah cukup jelas dan terbaca hehee..art logo yang semakin tribal!
isi juga sudah semakin terorganisir dengan baik dan padat, begitu juga dengan photo atau gambar jauh lebih jelas dari pada edisi sebelumnya. sayangnya media bagus ini belum tersedia dalam bentuk digitila (pdf.)
tapi satu yang pasti kalian akan di ajak untuk terus membaca semua yang ada di dalamnya..!
FREEDOM EXTREME saat ini sangat diharapkan dapat menampung apresiasi bubuhan KALTIM pada khususnya dimana ternyata perkembangan musik extreme dikawasan ini sudah sangat berkembang pesat. Samarinda sebagai ibukota ternyata mampu mengawali semua ini, terbukti dengan terus bertahannya band-band extreme atau pun yang baru saja memulai dan bisa satu panggung dengan band-band besar luar daerah dan mungkin bisa jadi salah satu band tersebut merupakan influence terbesar mereka. acara besar sudah mulai meramaikan kancah musik extreme di KALTIM dengan mendatangkan band-band besar luar daerah.
for more contact 'Freedom Extreme'
Sulung crew:
Agus Busuk | 081347449929
Ispro Sulung | 08125512174
Puput | 082157609907
e: freedomextreme@yahoo.com
c.o: jl. m. yamin gg. kasturi 4 rt.27 No.72 Kel. Gunung Kelua
samarinda 75123 - KALTIM.
:facebook.
Post a Comment